os212

Helpful Links

  1. Learn Regex: A Beginner’s Guide
    Website ini menjelaskan tentang regular expression dan kapan kita harus menggunakannya. Contoh-contoh yang diberikan sangat lengkap dan juga terdapat soal-soal sulit yang berkaitan dengan dunia nyata dan dapat dikerjakan untuk mengasah kemampuan kita.

  2. What is Operating System?
    Website ini membahas pengertian, sejarah, tipe, manfaat, dan banyak hal lainnya tentang sistem operasi. Sangat menarik karena penjelasannya sangat lengkap dan memberi saya banyak pre-knowledge terkait mata kuliah ini.

  3. 7 Practical Reasons to Start Using a Virtual Machine
    Awalnya saya sedikit bingung mengapa kita harus menginstall virtual box. Akan tetapi, setelah membaca situs ini, saya jadi alasan-alasan kita harus menggunakan virtual box untuk mata kuliah Sistem Operasi.

  4. Markdown Cheat Sheet
    Markdown adalah bahasa markah ringan yang dapat dikonversi menjadi html. Website ini sangat penting karena di awal perkuliahan kita diminta untuk membuat github page yang ringan dan kita dapat mempelajari seluruh syntax yang digunakan untuk merancang webpage menggunakan markdown di website ini.

  5. Difference Between grep, sed, and awk
    Pada quiz minggu ke-1 kemarin, terdapat beberapa soal mengenai grep, sed, dan awk. Saya tertarik untuk mencari tahu lebih lanjut terkait ketiganya dan menemukan situs yang sangat menarik karena bahasa yang digunakan mudah dimengerti. Situs ini menguraikan perbedaan dari grep, sed, dan awk mulai dari sintaksnya hingga kegunaannya.

  6. C Tutorial
    Pada minggu ke-2, kita diperkenalkan dengan bahasa C. Saya tertarik untuk mendalaminya dan tertarik pada situs ini karena tutorialnya sangat baik dan selalu dilengkapi dengan contoh di setiap sub-babnya.

  7. What is cybersecurity?
    Situs ini mengulas materi cybersecurity dengan sangat rinci. Websitenya benarik karena setiap bagian dijelaskan secara sistematis dan memudahkan pembaca untuk memahaminya.

  8. Linux File Hierarchy Structure
    Website ini menjelaskan tentang File Hierarchy Structure. Penjelasan yang diberikan sangat jelas karena selalu dilengkapi dengan gambar dan di akhir juga terdapat video yang dapat membantu kita untuk lebih memahami materi ini lagi.

  9. File System Interface in Operating System
    Beberapa topik terkait file system dibahas di website ini. Penjelasannya yang tidak bertele-tele membuat website ini menjadi sangat menarik untuk dibaca.

  10. C Pointers
    Materi minggu ke-4 banyak membahas terkait C Pointers. Jika Anda masih bingung dengan demo yang diberikan, website ini dapat mungkin dapat membantu Anda memahami C Pointers melalui penjelasan-penjelasannya yang keren.

  11. Dynamic Memory Allocation in C using malloc(), calloc(), free() and realloc()
    Situs ini membahas pengertian dan cara menggunakan malloc(), calloc(), free(), dan realloc(). Situsnya sangat menarik karena setiap subtopik yang dibahas, selalu dilengkapi dengan contoh dan visualisasinya.

  12. Paging in Operating System(OS)
    Website ini membahas beberapa materi terkait paging yang mencakup keuntungan dan kerugiannya juga. Pembagian dan penekanan per-poinnya cukup jelas sehingga membuat website ini menarik untuk dibaca.

  13. Virtual Memory in Operating System
    Materi terkait virtual memory bukanlah sesuatu yang mudah untuk dipelajari. Akan tetapi, penjelasan yang diberikan pada website ini membuat kita menjadi sangat mudah untuk memahaminya.

  14. Fork() in C Programming Language
    Perkuliahan minggu ke-6 banyak membahas topik fork. Website ini sangat membantu dalam memberikan pemahaman terkait cara kerja fork. Contoh-contoh yang diberikan juga cukup jelas.

  15. Race Condition
    Salah satu tugas minggu ke-6 adalah mengamati race condition yang terjadi pada file fork2.c. Website ini menjelaskan lebih detail terkait race condition dan cara-cara untuk mencegahnya.

  16. Process Synchronization
    Sinkronisasi merupakan salah satu materi minggu ke-7 di mata kuliah Sistem Operasi. Website ini dapat dibaca untuk memperkuat konsep Anda terkait sinkronisasi.

  17. All about Semaphores in Operating System
    Website ini membahas segala hal yang berhubungan dengan semaphore. Merupakan sebuah website yang wajib dibaca untuk meningkatkan pengetahuan Anda terkait semaphore.

  18. Introduction of Deadlock in Operating System
    Situs ini mengulas beberapa materi terkait deadlock. Sangat menarik karena dilengkapi dengan visualisasinya dan juga contoh soal terkait deadlock.

  19. Process Scheduling: Long, Medium, Short Term Scheduler
    Schedulling telah menjadi salah satu topik menarik untuk dipelajari. Website ini memberikan penjelasan terkait proses scheduling, perbedaan antara long, medium, dan short term scheduler, beserta rangkuman dari ketiganya.

  20. Operating System Scheduling algorithms
    Website ini membahas algoritma yang dipakai untuk scheduling di sistem operasi. Cukup menarik karena kita jadi dapat memperdalam pemahaman terkait scheduling melalui contoh-contoh pada website ini.